Info Sekolah
Minggu, 16 Feb 2025
  • Keluarga Besar SMA Negeri 1 Pringgarata Mengucapkan "Selamat Memperingati Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW Membawa Pesan Cinta Allah Kepada Umatnya"
4 November 2022

Haus Ilmu, Anggota Jurnalistik Lakukan Study Tour

Jumat, 4 November 2022 Kategori : Berita Sekolah / Jurnalistik SMAPTA

Ekstrakurikuler Jurnalistik SMA Negeri 1 Pringgarata kembali melaksakan program study tour yang diikuti anggota jurnalis baik dari kelas 10,11 maupun 12 pada Kamis (3/11).

Kegiatan ini merupakan salah satu program kerja yang rutin dilaksanakan setiap bulannya. Hal ini bertujuan untuk memperkenalkan dunia jurnalistik di lapangan secara faktual, serta menambah wawasan dan pengalaman anggota diluar sekolah.

Study tour ini merupakan yang ke empat kalinya yang tertuju pada stasiun TVRI Nusa Tenggara Barat, setelah bulan-bulan sebelumnya dilaksanakan di Lombok TV, media cetak Radar Mandalika dan TV 9 Lombok.

Dalam kegiatan ini anggota jurnalistik dibekali materi oleh Amelia salah satu pegawai dari TVRI NTB mengenai tips-tips dalam menyusun sebuah berita. Selain itu, diperkenalkan juga secara langsung sistem dan teknis kerja yang ada di stasiun ini.

Pembina Jurnalistik Smapta, Muhamad Ali Muis S.Pd., berharap kegiatan ini menumbuhkan motivasi bagi anggota.

“Saya berharap kegiatan ini bisa menumbuhkan motivasi anggota dalam menggeluti dunia jurnalis,” ungkapnya pada Kamis (3/11).

Selain itu salah seorang anggota baru Jurnalistik SMAPTA Miftakhul Aziz kelas 10 mengaku sangat senang mengikuti kegiatan ini untuk pertama kalinya karena merasa mendapat banyak ilmu-ilmu baru terkait jurnalistik.

“Saya merasa sangat senang bisa mengukuti study tour untuk pertama kali, disana saya mendapat banyak ilmu tentang jurnalistik dalam bidang media tv dan tentu saja akan sangat berguna untuk saya dan anggota jurnalistik lainnya untuk kedepannya,” ungkapnya pada Jum’at (4/11). (el)

Penulis: Elga Liani

Editor: Pengelola Website

Tidak ada komentar

Tinggalkan Komentar

 

Kepala Sekolah

Facebook

Kalender

November 2022
S S R K J S M
 123456
78910111213
14151617181920
21222324252627
282930